Kuliah Umum Semester Ganjil 2019/2020 dilaksanakan Senin (26/8/2019) bertempat di Aula Kampus I Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Ulum Kandangan, dan kegiatan kuliah umum ini merupakan rutin dilaksanakan tiap awal semester.

Kuliah umum ini di awali dengan pembacaan Syair-syair Maulid Al Habsy dari kelompok Mahasiswa STAI Darul Ulum Kandangan, dilanjutkan penyerahan piagam mahasiswa berprestasi akademik di semester genap tahun akademik 2018/2019 yang mana masing-masing program studi 1 orang dan 1 orang mendapatkan piagam penghargaan berprestasi non akademik tahun 2019.

Mengawali sambutannya Ketua STAI Darul Ulum Kandangan Dr. Muhsin Aseri, M.Ag.MH. atas nama pimpinan dan keluarga besar civitas akademika STAI Darul Ulum Kandangan saya mengucapkan terimakasih atas perkenan Tuan Guru Haji (TGH) Ahmad Syairazi (Pimpinan Pondok Pesantren Dalam Pagar Kandangan) yang telah berkenan memenuhu undangan kami untuk menyampaikan kuliah umum yang kita laksanakan hari ini, kami berharap sinergisitas antara STAI Darul Ulum Kandangan dengan Pondok Pesanterin Dalam Pagar Kandangan dalam hal pengembangan Sumber Daya Manusia kedua belah pihak, dan mohon berkenanan Tuan Guru Haji (TGH) Ahmad Syairazi mengisi pengajian rutin bulanan atau dwi bulan kepada civitas akademika STAI Darul Ulum Kandangan.

Ketua STAI Darul Ulum Kandangan melanjutkan sambutannya bahwa penerimaan mahasiswa tahun 2020 akan bertambah 2 (dua) Program Studi yaitu Program Studi Bahasa Arab dan Program Studi Perbankan Syariah, karena sebentar lagi pembuakaan 2 (dua) program akan di visitasi oleh tim Dirjen Pendidikan Tinggi Agama Islam Kementerian Agama RI, dan sekarang tim pembuat borang lagi mempersiapkan Borang Program Studi Hukum Tata Negara Islam sehingga bertambahnya 3 program studi dengan pengelompakan 3 Fakultas yaitu Fakultas Tarbiyah, Fakultas Syariah dan Hukum Islam dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, sesuai perencanaan di Rencana Induk Pengembangan (RIP) STAI Darul Ulum Kandangan sebelum tahun 2021 Sekolah Tinggi akan secara Institusi akan berubah nama menjadi Institut Agama Islam (IAI).

menutup sambutannya Ketua STAI Darul Ulum Kandangan mengingatkan kembali agar seluruh civitas akademika agar menancapkan niat untuk meningkatkan kualitas input dan output perkuliahan.

Tuan Guru Haji (TGH) Ahmad Syairazi (Pimpinan Pondok Pesantren Dalam Pagar Kandangan) dalam kuliah umum secara panjang lebar tentang keutamaan menuntut ilmu.

Hadir dalam kegiatan ini Ketua STAI Darul Ulum Kandangan, Wakil Ketua Bidang Akademik, Ketua Lembaga Penjamin Mutu (LPM), Ketua Program Studi, Pimpinan Satuan Kerja, Dosen/Tenaga Pengajar, Mahasiswa/i, Pimpinan Pondok Pesantren Baladul Amin Telaga Langsat. (humpro_staidukdg)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *