Civitas Akademika Sekolah Tinggi Agama Islam ( STAI) Darul Ulum Kandangan mengadakan acara Halal-bihalal
Acara Ini dilaksanakan secara virtual melalui Aplikasi Zoom bersama Pimpinan, Dosen, Tenaga Kependidikan, dan Lembaga Kemahasiswaan serta para Alumni Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Ulum Kandangan. Karena Situasi Pandemi Covid-19 yang belum berakhir sehingga tidak memungkinkan untuk bersilaturrahmi secara langsung.

Namun demikian, tidak membatasi Ukhuwah Islamiyah antar Civitas Akademika Sekolah Tinggi Agama (STAI) Darul Ulum Kandangan untuk saling bersilaturrahmi secara virtual, acara ini dipandu langsung oleh  Rachmatul Karimah mahasiswa Prodi PGMI Semester IV.

Acara dimulai dengan pembacaan Ayat suci Al-Qur’an yang dibacakan Muhammad Subehan, kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Dr. H. Muhsin Aseri M. Ag, M. H. Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Ulum Kandangan. Mengawali sambutannya “Saya mengucapkan permohonan maaf dan ucapan selamat Hari Raya Idhul Fitri 1441H kepada seluruh peserta halal bihalal. Saya berharap acara halal bihalal ini dapat menjadi pahala sunnah silaturrahmi bagi kita semua.

Ketua STAI melanjutkan dalam Hadits Rasulullah SAW: barangsiapa yang ingin dilapangkan rezekinya maka dia harus mempererat silaturrahmi, dan saya ucapkan terimakasih kepada seluruh peserta yang telah ikut serta dalam acara halal bihalal ini dan sudah sangat berantusias.


Acara dilanjutkan pengantar ucapan silaturrahhim oleh masing-masing  Dosen, Tenaga Kependidikan, dan Lembaga Kemahasiswaan serta para Alumni Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Ulum Kandangan. Diawali oleh Bapak Dr. Taufik Hidayat, S. Psi, M. Kes, Psikolog. selaku wakil ketua bidang Non akademik dan dilanjutkan oleh para Dosen, Tenaga Kependidikan, dan Lembaga Kemahasiswaan.

Siti Zubaidah salah Dosen Tidak Tetap mengatakan “Kuliah online yang di laksanakan oleh Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Ulum Kandangan dilakukan dengan lancar walaupun ada beberapa kendala tidak mengurangi semangat baik dari mahasiswa maupun dari dosen pengajar, mahasiswa yang memiliki kendala dalam hal jaringan berusaha sekuat mungkin untuk mencari sambungan internet saat berlangsungnya kuliah online.

Hadi selaku Ketua Senat Mahasiswa (SEMA) mewakili Lembaga Kemahasiswaan  mengatatakan walaupun masa pandemi belum berakhir dan tidak memungkinkan melakukan kegiatan organisasi ataupun aktivitas seperti biasanya, namun tidak mengurangi semangat Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan Unit Kegiatan Khusus (UKK) di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Ulum Kandangan untuk melakukan program kerjanya secara online. Hal ini dapat dilihat dari kegiatan seminar online, lomba kreativitas mahasiswa berupa pembuatan video edukasi terkait dengan Covid-19, dan sebagainya. Ini memacu kreativitas mahasiswa agar terus mengembangkan visi dan misi Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Darul Ulum Kandangan.

Jurnalis: M Rezki Ramadhan
Editor: Rachmatul Karimah
Redaktur Pelaksana: Rabiah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *